Showing posts with label Just Write. Show all posts
Showing posts with label Just Write. Show all posts

Wednesday, July 20, 2011

Dahlan Iskan, figur pejabat yang dibutuhkan bangsa


Lagi asik-asik menonton televisi atau bekerja di kantor tiba-tiba listrik padam. Keselnya minta ampun… tapi itu dulu, kini listrik tak lagi byar-pet dan pemadaman bergilir pun tak terjadi kecuali ada kondisi ekstrim seperti hujan angin maupun gangguan yang tidak diprediksi. Pasokan listrik kini jauh lebih baik daripada tahun-tahun lalu seiring dengan berubahnya perusahaan BUMN plat merah tersebut. 

Siapa lagi yang mampu membawa PLN perlahan-lahan menjadi perusahaan kelas dunia selain pak Dahlan Iskan. Diangkat menjadi direktur utama PLN pada January 2010 berkat kenekatan dan kapabilitasnya ketika membangun perusahaan listrik swasta untuk mensuply kebutuhan listrik yang pasokannya tak kunjung sesuai dengan kebutuhan. Berbekal pengalaman ketika berkunjung ke China, ilmunya pun langsung dipraktekan di Indonesia demi untuk membantu Negara yang pontang-panting mengurusi listrik yang byar-pet meskipun dibayangi akan harga jual yang tak sebanding dengan biaya produksi.

Dahan Iskan selama ini lebih dikenal di jawa timur ketika membesarkan jawa pos grup menjadi salah satu media cetak yang sangat disegani di tanah air. Sosok Dahlan Iskan dikenal sangat tegas dan tanpa kompromi. Di tangannya, PLN yang merupakan perusahaan plat merah yang biasanya terkenal merugi dan sarang praktek KKN di revolusi dengan cara bekerjasama dengan KPK dan BPK. Komputer keuangan PLN pun dibuat begitu transparan dengan cara memberi akses kepada BPK untuk melihatnya secara real time. Dahlan Iskan melakuka penelanjangan secara ekstrim terhadap institusi yang dipimpinnya demi untuk menumpas praktek penyalahgunaan anggaran. PLN juga merupakan satu-satunya perusahaan BUMN yang mempersunting KPK untuk selalu mengawasi proses tender yang dilakukan oleh PLN. Jalur pembelian/ pengadaan barang-barang PLN pun dipersingkat sehingga anggaran PLN bisa di efisienkan.

Jakarta yang dahulu sempat mengalami pemadaman bergilir sekarang hampir tak pernah merasakan byar-pet. Pasokan listrik di daerah-daerah yang dahulu mengalami kekurangan kini mulai terpenuhi dengan pembangunan pembangkit listrik maupun kerjasama dengan pihak swasta. Semangat karyawan PLN untuk lebih peduli terhadap institusinya menjadikan kinerja PLN lebih bergairah untuk berkarya demi tugas Negara. Pembangkit listrik yang selama ini tidak efisien dan menyebabkan borosnya bahan bakar langsung direstrukturisasi.

Antrian daftar tunggu yang bisa terjadi bertahun-tahun untuk mendapatkan listrik kini tak terjadi berkat program sejuta sambungan dalam sehari yang telah dilakukan selama dua kali. Program tersebut tak hanya mengurangi daftar rumah yang belum dialiri listrik yang memang belum tercakup tetapi juga memangkas calo atau pungli yang selama ini menjadi rahasia umum ketika melakukan penyambungan listrik baru. Tak hanya itu, Pak Dahlan Iskan juga sering berkeliling ke Indonesia, bukan untuk melakukan pelesir tetapi berkelana ke pelosok-pelosok tanah air yang terpencil untuk mengatasi masalah listrik.

Sosok seperti Pak Dahlan Iskan merupakan figur di tengah kehausan bangsa akan pemimpin yang bisa melakukan perubahan dan bukan janji-janji semata. Program-program nyata selangkah demi selangkah membangkitkan PLN dari keterpurukan. Begitu susah mencari sosok pemimpin yang tak haus akan kekuasaan dan kekayaan yang memanfaatkan jabatan yang diemban. Semoga PLN menjadi penerang bangsa dan menjadi perusahaan kelas dunia yang mampu mengharumkan nama Indonesia.  

Tuesday, July 19, 2011

OVJ, reinkarnasi Srimulat di jaman modern


Siapa tak kenal Opera Van Java, acara komedi yang ditayangkan salah satu stasiun televisi lokal setiap senin sampai sabtu. Saat ini OVJ merupakan acara favorit pemirsa di Indonesia yang sayang untuk dilewatkan. Penatnya pikiran setelah bekerja seharian membuat acara Opera Van Java adalah salah satu solusi untuk membuat rileks pikiran.

OVJ teridiri dari jebolan group-group lawak dan sebuah group band. “Parto” adalah mantan punggawa acara ‘ngelaba’ dari Patrio yang sempat ngetop beberapa tahun lalu. “Sule” merupakan jebolan dari group Bajaj yang dulunya adalah group lawak yang muncul berkat acara pencarian bakat lawak. Nama Ajis gagap Sendiri baru terkenal semenjak bergabung dengan OVJ. Andre Taulani merupakan mantan vokalis grup band Stinky yang sempat terkenal membawakan lagu ‘mungkinkah’. Sedangkan Nunung adalah jebolan dari grup lawak legendaries yaitu ‘srimulat’. Acara ini juga selalu kedatangan bintang tamu yang selalu dikerjain oleh para wayang ketika tampil.

Acara komedi yang mempunyai alur cerita itu rada ngawur itu tersebut mengulangi kesuksesan ‘Srimulat’ yang melegenda dan mulai redup di tahun 2000-an. Opera Van Java sepertinya adalah reinkarnasi dari Srimulat. Srimulat yang lebih condong ke arah lawak tradisional jawa sedangkan OVJ merupakan grup lawak modern yang selalu membawakan kisah cerita maupun isu terkini yang sedang ngetrend. Mulai kisah tradisional hingga cerita modern yang terkadang ceritanya tidak jelas arahnya namun mampu memikat hati penonton berkat kelihaian punggawanya.

OVJ biasa diawali dengan pembacaan kisah atau alur cerita oleh ki dalang ‘Parto’. Sesudah itu alur cerita langsung diperankan oleh para wayang yang lebih banyak dibelokkan untuk memancing tawa penonton. Justru kisah yang dibelokkan tersebut yang membuat seru acara ini. Lawakan ciri khas OVJ dengan merusak property yang terbuat dari gabus lunak pun tak pernah dilewatkan dengan cara menjatuhkan salah satu pemain ke property tersebut.

Diiringi musik tradisional jawa yang dikemas dengan lagu-lagu modern yang dibawakan oleh para sinden mampu membawa setiap penonton untuk menirukan intonasi para sinden. Kemeriahan penonton di studio pun membuat penonton di rumah seperti ingin menyaksikan langsung tayangan OVJ. Acara Opera Van Java yang membawakan nuansa tradisional dalam kemasan modern layak untuk diapresiasi, selain menghibur masyarakat juga mampu melestarikan kesenian tradisional dan tidak ketinggalan jaman.  

Monday, July 18, 2011

Semangat berwiraswasta masyarakat Indonesia yang luar biasa


Krisis moneter tahun 1998 merupakan sebuah pukulan telak bagi bangsa Indonesia. Semua sisi kehidupan baik social maupun ekonomi yang dibangun selama puluhan tahun hancur begitu saja. Tak pelak, saat itu merupakan ujian bagi bangsa Indonesia yang ke-dua setelah masa kemerdekaan. PHK terjadi dimana-mana, perusahaan pun mulai bertumbangan dan pengangguran pun mencapai puncaknya.

Akibat banyaknya pekerja yang kehilangan pekerjaan sementara kebutuhan hidup mau tidak mau harus dicukupi maka disaat itulah ide kreatif muncul. Di Indonesia bermunculan para usahawan baru yang memulai usaha dari kecil. Semangat untuk bangkit dari keterpurukan perlahan tapi pasti membuat masyarakat membuka usaha Sendiri ketika lapangan pekerjaan yang tersedia mulai berguguran.

Pekerja yang terampil dalam bidang tertentu dengan modal pas-pasan pun berani tampil untuk membuka usaha dengan modal seadanya. Contoh dari mereka adalah para pekerja konveksi yang membuka usaha penjahit pakaian, usaha percetakan dan usaha kreatif lainnya. Ibu-ibu pun tak kalah kreatif, demi untuk membantu penghasilan suami para ibu rumah tangga berani membuka warung kecil-kecilan maupun warung makan. Hasilnya pun tak mengecewakan, sehingga saat ini banyak bermunculan warung-warung kelontong yang menjajakan keperluan sehari-hari. Lihat saja di Jakarta maupun daerah pinggir Jakarta, bukan hanya di jalan besar yang berderet warung-warung atau toko namun di gang-gang kecil pun tak akan susah untuk mencari warung kebutuhan rumah tangga.

Menjamurnya minimarket di penjuru kota tak hanya membuat pasar tradisional kehilangan pembeli, warung-warung kecil yang tadinya dibuka demi untuk mengais keeping-keping rupiah mulai terkikis akibat kalah bersaing karena tak selengkap dengan minimarket yang bermodal besar. Apalagi saat ini di Indonesia terdapat tiga waralaba minimarket yang sangat gencar melakukan ekspansi. Persaingan antara ketiga minimarket tersebut terkadang sangat kentara, di beberapa tempat bahkan minimarket tersebut berdiri berjejer maupun berhadapan untuk memperebutkan konsumen yang mengakibatkan pedagang kecil tak kebagian kue. Ijin yang belakangan diketahui bermasalah dan mulai di lakukannya tindakan oleh pemerintah yang mungkin sudah sangat telat sedikit memberi harapan. Usaha kecil yang tahan terhadap krisis ekonomi tersebut sangat diperlukan untuk menopang sektor ekonomi masyarakat Indonesia dan membantu meringankan tugas pemerintah memakmurkan rakyatnya.

Sunday, July 17, 2011

Proyek migas menyatukan pekerja dari berbagai Negara


Indonesia merupakan salah satu Negara penghasil migas di dunia yang tergabung dalam OPEC. Tambang migas merupakan salah satu sektor andalan Indonesia untuk men-supply kebutuhan akan bahan bakar dan energi. Lapangan migas Indonesia tersebar merata hampir di seluruh propinsi Indonesia. Produksi minyak Indonesia saat ini berkisar di angka 900juta barel per hari. Lapangan migas tersebut antara lain di pulau Jawa (Cilacap, cepu, bojonegoro, tuban, selat madura dan di laut jawa), Kalimantan (blok TUNU, bontang, badak dan selat Sulawesi), Sumatra (Jambi), Irian (tangguh) dan beberapa lapangan lainnya.

Eksplorasi di Indonesia sudah dimulai sejak jaman penjajahan Belanda, ketika itu proses eksplorasi masih menggunakan pompa angguk. Saat ini ekslporasi sumur minyak dan gas sudah menggunakan teknologi tinggi. Perusahaan eksplorasi minyak dan gas di Indonesia masih didominasi oleh perusahaan asing yang memang sudah menguasai teknologi eksplorasi sejak lama. Teknologi tersebut sebagian juga sudah mulai dikuasai oleh anak bangsa yang perlahan-lahan karena keikutsertaan dalam mengelola perusahaan migas dari eropa maupun amerika.

Untuk melakukan eksplorasi sumber minyak dan gas tersebut memerlukan biaya yang sangat tidak sedikit dan ilmu pengetahuan yang kompleks. Eksplorasi migas dimulai dari survey geologi untuk mengetahui kandungan minyak maupun gas yang ada. Setelah kandungan minyak diketahui dan nilai ekonomisnya menguntungkan maka diadakan proses pembangunan kilang minyak yang saat ini sudah mampu dikerjakan oleh perusahaan dalam negeri. Perusahaan tersebut dikenal dengan sebagai kontraktor migas, saat ini kontraktor perusahaan pembangunan kilang minyak dan gas berpusat di beberapa daerah, antara lain adalah di Batam, Cilegon (Banten), Kalimantan dan Bekasi. Beberapa kontraktor migas tersebut memang masih berasal dari luar negeri namun perusahaan kontraktor migas dari Indonesia juga sudah mulai menguasai teknologi pembangunan kilang minyak dan gas, bahkan beberapa perusahaan lokal sudah mampu memenangi tender pembangunan kilang minyak di beberapa Negara.   

Tahun 90-an pekerja migas asing sangat mendominasi dunia migas di Indonesia. Semakin berkembangnya pengetahuan orang Indonesia akan dunia migas membuat komposisi pekerja asing mulai berkurang. Dalam sebuah pembangunan kilang migas mempunyai beberapa phase, yaitu phase design/ engineering, phase konstruksi, phase instalasi dan phase produksi. Setiap proses tersebut memerlukan banyak pekerja yang berlatar belakang multi disiplin. Globalnya pekerjaan di dunia migas membuat para pekerja dari beberapa Negara berkumpul bahu-membahu untuk menyelesaikan proses pembangunan kilang migas.

Pekerja migas asing di Indonesia berasal dari beberapa Negara seperti dari Eropa, Amerika, Jepang, Malaysia, Vietnam, India dan Singapura. Pekerja dari Negara tersebut umumnya mempunyai spesialis di bidang masing-masing yang saling melengkapi. Tak terkecuali juga untuk pekerja Indonesia yang mempunyai spesialis tertentu, maka tak heran jika perkerja migas dari Indonesia juga melanglang buana ke penjuru dunia seperti di beberapa Negara asia tenggara, timur tengah, libia bahkan ke Nigeria untuk memburu dolar. Selain membutuhkan tenaga ahli yang berasal dari beberapa Negara, proyek migas merupakan pekerjaan yang syarat dengan resiko karena berhubungan langsung dengan sumber energi yang berbahaya. Sudah banyak contoh kasus tentang kecelakaan di dunia migas baik itu di dalam negeri maupun di luar negeri sehingga kompleknya proyek migas memang perlu hadirnya tenaga ahli yang saling melengkapi satu dengan yang lainnya.

Saturday, July 16, 2011

Kapan klub Eropa mengunjungi Indonesia ?


Sepakbola merupakan salah satu cabang yang paling digemari di Indonesia selain bulutangkis. Suporter di Indonesia merupakan salah satu supporter yang paling fanatik di Dunia. Kemanapun tim nasional bertanding, atribut merah putih kebanggan bangsa Indonesia pasti berkibar meskipun masih sepi secara prestasi. Antusias penonton bisa kita lihat ketika tim nasional bertanding di AFC cup yang digelar di Jakarta beberapa waktu yang lalu. Jumlah penduduk yang lebih dari dua ratus juta dan fanatiknya suporter sepakbola di Indonesia merupakan pangsa pasar yang sangat besar. Ini terbukti ketika pergelaran liga super Indonesia yang selalu dibanjiri oleh penonton meski level permainan liga masih belum menunjukkan adanya peningkatan kualitas.

Sepakbola Eropa merupakan rujukan bagi pemain-pemain sepakbola, disana pemain terbaik di dunia bermain. Liga Eropa merupakan liga terbaik di dunia yang mampu menghasilkan pendapatan luar biasa bagi setiap individu yang terlibat didalamnya. Media elektronik pun ramai menyajikan pergelaran liga Eropa secara langsung. Sudah sejak lama ketika liga Italia masih berkibar sebagai liga nomer wahid, dan kini liga Inggris dan liga Spanyol merupakan liga yang paling banyak ditonton oleh pecinta bola dari seluruh dunia karena dari dua liga tersebutlah para pemain kelas dunia bermain.

Di masa libur kompetisi liga seperti sekarang ini, klub-klub sepakbola Eropa pun mulai melakukan promosi dengan melakukan pertandingan persahabatan keliling Asia. Klub-klub liga primer Inggris pun setiap tahun selalu menyapa penggemarnya di Asia dengan melakukan tur yang digagas oleh sponsor masing-masing. Manchester United, Liverpool, Arsenal dan Chelsea merupakan klub yang rajin berkunjung setiap tahun.

Jepang, Korea, China, Singapura, Malaysia dan Thailand hampir setiap tahun mereka kunjungi. Lalu bagaimana dengan Indonesia ? alasan kemanan mungkin masih menjadi halangan bagi klub tersebut untuk berkunjung ke Indonesia. Tahun 2009 kedatangan Manchester United ke Indonesia yang hanya tinggal menuju jam saja tiba di Indonesia langsung dibatalkan karena terjadi tragedi pengeboman di hotel dimana pemain Manchester United tinggal. Sontak saja peristiwa itu langsung membuat klub-klub dari Eropa belum lagi melirik Indonesia untuk dikunjungi, padahal dengan jumlah penduduk yang besar dan fanatiknya suporter kita Indonesia merupakan market yang patut dilirik.

Rasanya sangat iri ketika membaca berita di bulan ini ketika tim Malaysia bertanding melawan Arsenal dan Liverpool di stadion Bukit Jalil. Pangsa pasar di Malaysia sebenarnya masih jauh bila dibanding dengan Indonesia namun entah mengapa klub eropa enggan mampir ke Negara kita. Ketika Liverpool tampil di Malaysia pun ratusan penggemar fanatic dari Indonesia harus rela terbang ke sana hanya karena Liverpool tak mampir ke Indonesia. Tengok saja ketika pemain-pemain sepakbola seperti Cesc Fabregas dan terakhir Rio Ferdinand yang datang sendirian tanpa tim, sambutan dari suporter dan head-line di berita pun sangat meriah.

Kedatangan klub-klub dari Eropa bukan saja hanya sebagai hiburan bagi pecinta sepakbola Indonesia yang hanya bisa menyaksikan skil bermain sepakbola dari Televisi, tetapi sikap professional dan mental bertanding juga bisa ditularkan ketika tim nasional kita bertanding. Kita sudah merindukan kedatangan tim tangguh sejak tim nasional Uruguay beberapa waktu lalu datang dan diharapkan akan meyakinkan jika Negara kita aman. Kejutan ketika beberapa puluh tahun lampau klub lokal Niac Mitra Surabaya mampu memepercundangi Arsenal dengan skor 2-0 pun seakan masih menjadi cerita tersendiri.   

Thursday, July 14, 2011

Pendidikan Gratis koq lebih "Mahal"


Pendidikan merupakan salah satu kunci sukses untuk menjadi Negara maju. Pemerintah di suatu Negara akan berusaha mendukung system pendidikan yang baik demi untuk menghasilkan sumber daya manusia yang berkualitas dan bermutu tinggi. Pendidikan berbasis riset mempunyai keunggulan tersendiri, ini terbukti dari keunggulan perguruan tinggi di luar negeri berdasarkan peringkat yang dikeluarkan lembaga pemeringkat internasional.

Pendidikan berbasis riset memerlukan biaya yang tinggi untuk menunjang penelitian yang dilakukan, namun hasilnya juga sesuai dengan biaya yang dikeluarkan. Rendahnya penghargaan terhadap hasil karya dan perlindungan terhadap hak cipta di Indonesia membuat pendidikan berbasis riset menjadi kendala tersendiri. Hasil tugas akhir karya mahasiswa terkadang menguap begitu saja, padahal pembuatannya memerlukan pikiran dan biaya yang tak sedikit.

Pendidikan di tingkat sekolah dasar hingga tingkat atas juga masih belum menemukan sasaran yang tepat. Kisruh tentang ujian akhir setiap tahun pun berulang akibat belum fix-nya system pendidikan, alhasil selama bertahun-tahun pendidikan di Negara kita semakin tertinggal tak hanya dari Negara Asia tetapi kini juga sudah mulai disusul oleh Negara di asia tenggara yang dulunya bahkan belajar dari Indonesia.

Mahalnya pendidikan di Indonesia mungkin menjadi salah satu kendala lambatnya indeks prestasi. Pendidikan gratis yang mulai dicanangkan ketika masa pemerintahan Alm. Presiden Gus Dur menjadi sebuah titik cerah akan dunia pendidikan. Tak hanya gratis, tingkat kesejahteraan para guru juga mulai terlihat. Hingga saat ini pendidikan gratis juga masih dicanangkan oleh pemerintah dan alokasi dana pendidikan juga sudah mencapai 20%. Namun yang dirasakan oleh masyarakat, biaya yang dikeluarkan untuk pendidikan lebih mahal daripada dahulu yang notabene gratis. Biaya lain-lain diluar biaya resmi ternyata lebih mahal, biaya tersebut mulai dari biaya sumbangan pembangunan, sumbangan sukarela, biaya pembelian seragam dan buku. Biaya pendidikan sekolah sekarang bahkan bisa melebihi biaya kuliah sebelum perguruan tinggi berbadan hukum.

Sistem pendidikan yang baik dan biaya pendidikan yang murah merupakan modal berharga bangsa kita untuk menjadi maju. Anggaran-anggaran lain yang sifatnya tidak begitu mendesak seperti pembangunan gedung DPR yang mewah dan gedung DPD di setiap daerah sebaiknya dianggarkan terlebih dahulu untuk pembangunan sarana pendidikan yang sudah sekian lama belum di-upgrade sehingga untuk biaya pembangunan kebanyakan pihak sekolah mau tidak mau harus meminta kontribusi dari pihak orang tua siswa yang ujung-ujungnya membuat pendidikan semakin mahal.

Tuesday, July 12, 2011

Makanan luar negri yang mudah ditemui di pinggir jalan


Era globalisasi menjadikan pertukaran kebudayaan di dunia semakin mudah. Arus perdagangan antar negarapun menjadi begitu gencar. Mobilisasi penduduk antar Negara menjadikan terbawanya kebudayaan, adat istiadat dan tak terkecuali adalah kuliner. Tersebarnya penduduk Indonesia di seluruh penjuru dunia menjadikan terbawanya kebudayaan Indonesia ke Negara tersebut, di Negara-negara yang komunitas penduduk Indonesianya mempunyai jumlah yang sudah banyak seperti di Malaysia, Hongkong hingga Timur Tengah membuat makanan khas Indonesia begitu mudah kita temukan disana.

Selera makanan yang berbeda dan lidah yang belum terbiasa membuat komunitas masyarakat Indonesia yang tinggal di Luar negeri membawa bekal dari Negara Indonesia untuk memenuhi hasrat akan masakan nusantara. Namun tak Cuma mengenalkan masakan Indonesia ke luar negeri, terkadang mereka juga membawa oleh-oleh kuliner dari luar negeri yang terkadang bisa diterima oleh lidah masyarakat Indonesia.

Beberapa masakan impor tersebut biasa dijajakan di restoran cepat saji maupun masakan khusus mancanegara yang terkadang harganya lumayan menguras kantong. Masakan-masakan yang mulai mendapat hati di Indonesia antara lain adalah masakan Jepang, masakan Korea, Chinese food, fast food-nya Amerika hingga masakan dari Timur Tengah.

Selain masakan-masakan yang hanya terjangkau oleh kalangan tertentu, masakan luar negeri juga ada yang tidak hanya cocok dengan lidah orang Indonesia tetapi juga cocok dengan kantong rata-rata orang Indonesia bahkan kita bisa temui dengan mudah masakan tersebut di pinggir jalan. Makanan tersebut dijual di tenda-tenda semi permanent maupun di sebuah gerobak.

Makanan tersebut antara lain:
1. Bakpao; makanan dari tepung dan aslinya dari china ini sudah lama dikenal di Indonesia yang sudah tak asing bagi lidah kita dan tersedia dalam berbagai macam rasa sepeti kacang hijau, rasa ayam, rasa coklat. Makanan ini biasa dijajakan dengan gerobak dorong, harganya pun seperti makanan ringan lainnya.
2. Dim-sum; makanan asli China ini baru beberapa tahun ini masuk di Indonesia. Makanan ini mempunyai beberapa rasa antara lain berisi cumi, jamur, ayam, sapi dan dibalut dengan tepung yang mirip dengan pangsit kemudian dikukus.
3. Kebab; makanan timur tengah ini dijajakan di stand-stand yang banyak dijual dalam bentuk waralaba sehingga penyebarannya begitu cepat.
4. Sosis; makanan ini sangat populer sebagai cemilan anak-anak. Iklan yang begitu gencar di televisi menjadikan sosis begitu digemari anak-anak.

Monday, July 11, 2011

Terpaksa melanggar lalu lintas "Tiap Hari"


Macet, itulah persoalan yang dihadapi ketika tinggal di Jakarta. Bahkan ada pepatah 'jika tak macet bukan Jakarta namanya'. Tak seperti di kota-kota lainnya, macet merupakan hal yang luar biasa ketika terjadi sesuatu ataupun adanya even-even tertentu. Bagi penduduk Jakarta, macet merupakan makanan wajib dua kali sehari, ketika berangkat bekerja dan ketika pulang bekerja yang merupakan puncak kemacetan karena ketika itu semua kendaraan akan menumpuk di jalan.  

Tidak seimbangnya jumlah jalan dan jumlah kendaraan membuat jalanan di Jakarta pada pagi dan menjelang senja diluberi kendaraan. Alhasil karena tidak cukupnya jalan dalam menampung kendaraan terkadang pengendara yang tidak sabar akan tergoda untuk melakukan pelanggaran lalu lintas yang mungkin sudah biasa di Jakarta dan bahkan mungkin aturan lalu lintas sudah ditiadakan karena keadaan. Namun keadaan tersebut berlangsung setiap hari yang sudah menjadi tradisi. Sebuah keterpaksaan melanggar lalu lintas karena keadaan namun dilakukan setiap hari.

Beberapa pelanggaran yang umum dan terkadang dibiarkan karena sudah menjadi hal lumrah diantaranya adalah :
1. Penggunaan jalur bus-way : yang merupakan jalur khusus bagi bus transjakarta dikarenakan jarak antara bus yang satu dengan yang lainnya sangat jauh sehingga menggoda pengendara untuk melewati jalur tersebut daripada jalurnya tidak terpakai.
2. Penggunaan jalur yang berlawanan arah : hal ini bisa kita temui ketika sebuah jalan yang terbagi menjadi dua arah salah satu arah terjadi kemacetan dan arah sebaliknya lengang. Seperti contohnya ketika pada pagi hari maka arah jalur ke Jakarta akan terlihat ramai sedang jalur kearah sebaliknya akan lengang (berlaku sebaliknya). Maka para pengendara pada umumnya akan mengambil jalur berawanan arah yang lengang, dan ini seakan menjadi tradisi karena pengendara jalur yang memakai jalur lainnya akan menjadi maklum.
3. Berhenti di depan garis stop lampu merah : beberapa tahun yang lalu sempat dilakukan penertiban terhadap pelanggaran ini, namun seakan terkena penyakit lupa, pelanggaran akan ketertiban dalam berhenti di lampu merah sekan sirna seiring tidak dilakukannya tindakan akan pelanggaran tersebut.

Pelanggaran lalu lintas yang dengan terpaksa tersebut sangat beresiko, bukan hanya terhadap pengendara itu sendiri tetapi terhadap pengguna jalan lainnya. Tradisi ini mungkin akan bertahan bertahun-tahun jika tingkat pertumbuhan jalan tidak mampu mengimbangi tingkat pertumbuhan kendaraan dan solusi alat transportasi masal belum terpecahkan.

Saturday, July 9, 2011

Memanfaatkan Internet untuk membantu tugas Guru


Teknologi informasi di Indonesia berkembang begitu pesat. Kebutuhan akan informasi yang cepat menjadikan teknologi informasi menjadi salah satu kebutuhan yang mutlak. Internet merupakan hal wajib bagi mahasiswa, maka tak heran di sekitar kampus warnet pun berdiri berdere-deret untuk memenuhi hasrat mahasiswa berselancar di dunia maya untuk mencari referensi.

Internet kini bukan monopoli kaum berduit, di desa-desa pun dengan mudah kita jumpai warung internet. Tak seperti beberapa tahun lalu, mencari warnet di kota yang terbilang kabupaten pun rada susah. Semakin berkembangnya pengetahuan akan teknologi informasi juga dimanfaatkan dalam mengembangkan dunia pendidikan. Internet menjadi salah satu kebutuhan agar tidak mau gaptek. Sejumlah sekolah bahkan menggunakan internet untuk mengumumkan nilai rapor maupun nilai ujian.

Tak Cuma itu, internet juga sangat berguna ketika mencari referensi maupun mencari pengetahuan yang baru. Boleh jadi internet sangat membantu tugas guru dalam memperluas pengetahun para muridnya. Segala macam pertanyaan yang mungkin susah bagi kita untuk menjawab mulai dari ilmu pengetahuan alam hingga rumus hitung-hitungan dapat dengan mudah kita dapatkan di internet dari berbagai sumber terpercaya dari dalam dan luar negeri.

Pemanfaatan internet mungkin perlu diterapkan di setiap sekolah agar para siswa yang pada umumnya memiliki tingkat rasa keingintahuan yang tinggi dapat dioptimalkan dengan dibekali internet namun tetap terkontrol dengan adanya guru yang membimbing. Sekolah yang pada umumnya adalah mengenalkan para siswa pada hal-hal yang baru membat internet adalah solusi terbaik. Terkadang di sekolah kita diajarkan pelajaran yang materinya telah diajarkan selama bertahun tahun tanpa adanya perubahan, sehingga perlu adanya inisiatif untuk mengembangkan materi pelajaran dari berbagai sumber di internet.

Intenet merupakan sebuah jendela dunia yang bila dimanfaatkan dengan baik akan menyajikan informasi yang begitu luas. Tak ahanya untuk dunia pendidikan namun juga dunia professional juga membutuhkan internet baik itu untuk ajang promosi di dunia maya maupun sekedar untuk mencari informasi berbagai produk.

Friday, July 8, 2011

Perahu Phinisi, inspirasi "Suku Bugis" menjelajah samudra


Indonesia terdiri dari kepulauan yang membentang dari sabang sampai merauke. Berbagai macam suku yang mempunyai adat istiadat, bahasa dan beragam lainnya. Wilayah Nusantara terdiri dari ribuan pulau yang terpisah oleh lautan, luas lautan-nya bahkan melebihi daratan yang ada sehingga Indonesia dikenal sebagai negara maritim. Lautan yang luas membuat masyarakat Indonesia begitu mudah mendapatkan ikan untuk dikonsumsi dengan jumlah spesies yang beragam.

Salah satu suku yang dikenal tangguh dalam mengarungi samudra adalah suku Bugis. Suku Bugis berasal dari Sulawesi Selatan, yang menjadikan suku Bugis terkenal tangguh ketika mengarungi samudera adalah Perahu Phinisi. Perahu Phinisi bukan hanya mengelilingi nusantara namun juga mengelilingi dunia beberapa tahun yang lalu sehingga membuat nama harum bangsa sebagai negara maritim. Perahu Phinisi merupakan alat tradisional suku Bugis untuk mencari ikan maupun untuk mengangkut barang dagangan ke seluruh penjuru nusantara.  Perahu Phinisi adalah perahu yang terbuat dari kayu dengan  angin sebagai tenaga penggerak layar yang merupakan alat untuk mendorong perahu. 

Mata pencaharian suku Bugis mayoritas adalah sebagai pedagang maupun nelayan dimanapun mereka berkelana di seluruh Indonesia. Perahu Phinisi merupakan inspirasi dari suku Bugis untuk memanfaatkan kekayaan alam laut negeri ini. Suku Bugis dapat dengan mudah kita temui di Kalimantan, di propinsi ini tampaknya sangat cocok dengan jiwa suku Bugis yang sangat melekat dengan laut. Kondisi geografis Kalimantan yang banyak terdapat sungai besar menjadikan suku Bugis yang mayoritas ber-profesi sebagai nelayan terakomodasi di wilayah ini. Tak heran jika di kota ini kita temui suku bugis sudah berkeluarga dari beberapa generasi sebelumnya. Tak hanya di Kalimantan tetapi hampir di seluruh penjuru nusantara suku ini sangat disegani ketika berlayar di lautan.

Perahu Phinisi dibuat dari pohon kayu welengreng (pohon dewata) yang dalam proses pembuatannya biasa diiringi dengan aroma magis. Lokasi Pusat Kerajinan Perahu Pinisi terletak di Kelurahan Tana Beru, Kecamatan Bontobahari, Kabupaten Bulukumba, Provinsi Sulawesi Selatan.

Saturday, July 2, 2011

"Kerikan" cara tradisional mengusir masuk angin


Musim penghujan maupun pergantian musim merupakan waktu dimana penyakit gampang sekali menyerang tubuh terutama yang mempunyai daya tahan tubuh lemah. Masuk angin merupakan salah penyakit yang umum diderita oleh masyarakat terutama yang sering bepergian. Ketika daya tahan tubuh sedang lemah maka angin akan masuk ke dalam tubuh dan jika berlebihan maka dapat menimbulkan gejala masuk angin yang membuat perut kembung, akibatnya bagian perut akan terasa sakit.

Untuk mengatasi masuk angin sebenarnya cukup dengan mengolesi bagian perut dan punggung dengan minyak kayu-putih maupun minyak angin untuk membuat badan hangat, masuk angin pasti lewat. Obat dalam bentuk cair juga tersedia untuk mengatasi masuk angin. Namun ada cara tradisional yang turun temurun dan masih sering dipakai untuk mengusir masuk angin yaitu dengan kerikan/ kerokan. Kerikan dilakukan dengan cara menggosokkan uang logam ke punggung dengan terlebih dahulu diolesi minyak gosok/ balsem hingga bagian yang digosok menjadi berwarna merah. Bentuk dari gosokan2 tersebut juga terkadang unik hingga membentuk garis-garis mirip tulang ikan.

Warna merah pada kulit ini dipercaya sebagai akibat dari masuk angin dan menjadikan jalan bagi angin untuk keluar dari tubuh. Secara medis warna merah pada kulit sehabis kerokan adalah dikarenakan pecahnya pembuluh darah halus/ kapiler di bawah kulit dan meyebabkan pembuluh darah tepi menjadi melebar yang mengakibatkan tubuh menjadi lebih hangat dan mengeluarkan angin yang berlebih dari dalam tubuh serta melancarkan peredaran darah. Kerikan tidak akan mengakibatkan efek samping jika tidak dilakukan secara rutin, efek sampingnya jika dilakukan secara rutin adalah semakin banyaknya pembuluh darah halus yang pecah.

Friday, July 1, 2011

Alasan keamanan menjadikan rumah seperti kerangkeng


Rumah menjadikan tempat beraktivitas bagi keluarga, berkumpul dan beristirahat. Ketika membangun, rumah akan didesign semaksimal mungkin agar anggota keluarga nyaman ketika berada di rumah. Detail dari rumah hingga sudut ruangan ketika membangun pun diperhatikan agar sesuai dengan keinginan. Penataan ruangan, sirkulasi udara, pengaturan cahaya diatur sedemikian rupa dan pemilihan bahan-bahan tak lupa mengikuti trend terbaru.

Di Jabodetabek, salah satu komponen dari rumah yang terpenting adalah pagar dan teralis jendela. Tak seperti rumah di daerah yang sangat jarang menggunakan teralis jendela, penggunaan teralis jendela hanya dipakai sebagai hiasan saja. Di Jabodetabek, penggunaan teralis besi menjadi hal wajib dikarenakan alasan keamanan dari tangan jahil yang tidak bertanggung jawab. Semua jendela harus dipasang teralis besi tempa agar tak mudah dijebol oleh maling yang berkeliaran. Tingginya angka pencurian membuat pemilik rumah harus mengeluarkan biaya ekstra untuk memesan teralis besi. 

Akibat dari pemasangan teralis besi, pandangan ketika melihat dari jendela pun menjadi terbatas karena terganggu oleh besi teralis, dan yang tak kalah pentingnya adalah hilangnya salah satu akses jalan keluar/ jalur evakuasi apabila terjadi suatu keadaan darurat semisal kebakaran dan pintu utama terhalang kebakaran. Hal ini pernah terjadi ketika ada anggota keluarga yang terjebak didalam rumah yang terbakar tak terselamatkan dikarenakan bantuan terlambat akibat akses pintu masuk kerumah tersebut terhalang kebakaran dan jendela tak dapat dilalui karena terhalang teralis. Rumah yang didesign seideal mungkin pun bukan tak mungkin akan terlihat seperti kerangkeng meskipun teralis didesign secantik mungkin. 

Sehingga pemasangan teralis besi untuk alasan keamanan dari tangan jahil sebenarnya juga menimbulkan resiko keselamatan ketika keadaan darurat selain menjadikan rumah seperti kerangkeng. Namun, rawan-nya keamanan di Jabodetabek mau tak mau ada hal yang harus menjadi prioritas dan mengorbankan hal lain.

Tuesday, June 28, 2011

Gabung Vlog, 1000 user online pun tak mustahil


Vlog, tak  dapat dipungkiri menjadikan sarana menjaring traffict menjadi lebih mudah. Lewat media ini kita akan terpacu untuk menjadi kreatif dalam menulis. Hadiahnya ? ketika tulisan kita terpampang di vlog vivanews adalah berupa traffict yang mungkin kita sendiri belum pernah membayangkan, blog kita mungkin saat itu melebihi traffict blog yang sudah terkenal.

Lewat vlog ini juga blog-ku mendapatkan traffict yang sangat luar biasa. Bahkan, suatu ketika artikel blog-ku yang ditayangkan vlog sempat hampir menyentuh seribu user online yang terlihat dari widget online-ku. Alhasil hari itu puluhan ribu pageviewpun tercapai, sebuah sejarah dalam blog-ku. 

Bagi para blogger yang belum bergabung di vlog, rugi deh klo ngga gabung di vlog. Apalagi bagi blogger yang memang ingin menyalurkan hobi menulis, vlog akan memacu kita untuk meghasilkan karya-karya yang lebih bermutu. Copas yang sering dilakukan blogger untuk menambah artikel demi menaikkan traffict pun mulai kutinggalkan. Disela-sela kesibukan bekerja maupun beraktivitas, ide-ide yang kadang-kadang lewat sekejap di otak pun langsung kucatat agar tak menguap begitu saja untuk diolah ketika ada waktu senggang. Dan dengan aktivitas ngeblog ini sepertinya menulis tak sesulit dibayangkan seperti ketika masa sekolah dahulu.

Monday, June 27, 2011

Pelebaran jalan, antara kebutuhan atau keselamatan


Pertumbuhan produksi kendaraan roda dua maupun roda empat dan pertumbuhan jalan di Jakarta saat ini memang berbanding terbalik. Disaat pertumbuhan produksi kendaraan tersebut tengah digenjot karena tingginya permintaan konsumen akan kebutuhan kendaraan, pertambahan jalan sepertinya mengalami kemandekan. Pembangunan jalan untuk menampung lonjakan jumlah kendaraan untuk mengurangi kepadatan kendaraan di tengah solusi tranportasi masal yang mandek perlu dilakukan. Namun terbatasnya lahan yang tersedia menjadi kendala bagi pemerintah untuk menambah jalur maupun membuat jalur baru.

Solusi pemerintah dengan melebarkan jalur dengan sedikit “memaksakan” menggusur bahu jalan hingga aspal maupun beton langsung berbatasan dengan trotoar menjadi upaya saat ini. Bahkan di beberapa jalan, pinggir jalan langsung berbatasan dengan parit dengan menghilangkan trotoar. Solusi tersebut memang sedikit membantu pengendara mendapat sedikit celah berkendara. Namun hal ini tentu sangat berbahaya terhadap pengguna jalan, baik itu bagi pengendara maupun pejalan kaki yang sedang melewati jalan tersebut. Apalagi di malam hari, terbatasnya penglihatan karena kurangnya lampu di jalan tentu saja menambah potensi ancaman keselamatan.

Belum lagi di beberapa ruas jalan tiang listrik bercokol tepat di pinggir jalan. Dalam hal ini tentu sebuah dilema, pelebaran jalan adalah kebutuhan utama untuk menekan kemacetan di sisi lain pemindahan tiang listrik memerlukan biaya yang tidak sedikit dan tentu saja pengorbanan masyarakat ketika pemindahan tiang listrik tersebut akan terjadi pemadaman. Akhirnya kita bisa lihat di jalan-jalan, tiang listrik berada tepat di pinggir aspal yang tentunya sangat berbahaya jika pengguna jalan tidak berhati-hati.

Pemerintah tampaknya harus berhati-hati dalam membuat master plan agar tidak terjadi tumpang tindih yang berakibat dirugikannya masyarakat. Koordinasi antara instasi terkait juga diperlukan agar kejadian yang membahayakan keselamatan pengguna jalan tidak terabaikan. Lebih baik jika pemerintah mengeluarkan sedikit lebih banyak dana daripada keselamatan selalu mengintai pengendara jalan yang notabene adalah pembayar pajak tersebut.

Kabar di beberapa media beberapa hari yang lalu dengan mulai adanya sedikit titik terang di mulainya kembali kelanjutan pembangunan MRT seakan menjadi mimpi yang akan menjadi kenyataan apabila benar-benar terlaksana. Sebuah idam-idaman bagi penduduk Jakarta yang mengharapkan bahwa di saat bekerja energi tidak hanya terkuras selama di perjalanan yang mungkin menjadikan pikiran stress yang berujung berkurangnya produktivitas dalam bekerja.

Saturday, June 25, 2011

Makanan tradisional yang syarat Gizi

Hidup di kota memang menyajikan banyak pilihan, tak terkecuali dalam hal kuliner. Berbagai makanan dijajakan di berbagai tempat, mulai dari makanan siap saji, makanan berbagai daerah hingga makanan mancanegara yang mungkin masih asing bagi lidah kita. Makanan siap saji menjadi favorit dikarenakan kepraktisan dan rasanya yang memanjakan lidah konsumen. Namun dibalik itu ternyata makanan siap saji mengandung bahan-bahan yang jika tidak dikontrol dapat menyebabkan gangguan kesehatan. Makanan siap saji banyak mengandung gula, lemak, bahan penguat rasa dan bahan pengawet. Makanan tradisional di kota besar sangat jarang kita temui dikarenanakan tergusur oleh makanan-makanan modern, padahal makanan tradisional dikenal terbuat dari bahan-bahan alami yang menyehatkan.

Beberapa  makanan tradisional yang syarat gizi :
1. Pecel : Berbahan utama sayur bayam, kacang panjang, tauge ditabur dengan sambal kacang.,makanan ini mengandung banyak gizi dan vitamin yang terkandung dalam bayam.  Cara membuat nasi pecel pun sangat mudah sehingga tak perlu repot dalam menyiapkan sajian ini. Semua sayuran cukup direbus sampai agak lunak kemudian air ditiriskan dan sayuran dilumuri dengan sambal kacang. Di beberapa daerah pecel juga ditambah dengan bunga Turi yang terasa pahit.

2. Karedok : Karedok adalah makanan khas daerah Jawa, tepatnya Jawa Barat. Masakan ini sangat unik karena semua sayuran dalam keadaan segar, tanpa melalui proses pemasakan sehingga kandungan gizi dan seratnya sangat padat. Karedok berbahan kacang panjang muda, daun kol, taoge, bengkuang, ketimun, dan daun kemangi. 

3. Asinan Bogor :makanan asli dari bogor ini mudah kita temui ketika bulan puasa. makanan ini mirip dengan karedok yang berbahan utama sayuran dan buah, cuma bumbu dari asinan bogor memakai cuka yang membuat rasanya sediki asam.

4. Gado-gado :Gado-gado relatif mudah kita temui di mana-mana. makanan yang berbahan berbagai macam sayuran seperti wortel, kacang panjnag, buncis, kol, kentang, tauge kemudian ditaburi sambel kacang dan di makan dengan lontong maupun nasi.

Wednesday, June 22, 2011

Resiko gangguan kesehatan bagi pengendara motor


Jakarta yang mempunyai tingkat kepadatan lalu lintas yang sangat tinggi membuat resiko berkendara menjadi sangat banyak. Tingkat kecelakan pengendara sepeda motor berdasarkan catatan pihak kepolisian adalah nomer satu. Selain kecelakaan, mengendarai sepeda motor ternyata bisa berakibat terganggunya kesehatan kita apabila tidak disertai tindakan pencegahan dengan cara memakai alat pengaman.

Polusi udara merupakan musuh utama pengendara sepeda motor, bayangkan saja apabila selama satu jam kita mengendarai sepeda motor berapa banyak asap dan debu yang kita hirup. Setiap berhenti di lampu merah, kendaraan yang berhenti bisa berjumlah puluhan yang menyebabkan kendaraan mengeluarkan asap (CO2) dari pembakaran yang tidak sempurna dan tentunya bisa mengakibatkan gangguan kesehatan yang sangat serius mulai dari pernafasan hingga paru-paru. Pemakaian masker menjadi kebutuhan utama untuk menghindari asap kendaraan tersebut yang mungkin lebih bahaya daripada asap dari rokok. Pemakaian helm full face yang didesign berukuran pas dengan kepala juga akan mengurangi jumlah asap yang masuk melewati sela-sela helm. 
Selain berakibat pada pernafasan maupun paru-paru, asap dan angin juga berakibat iritasi pada mata apabila tidak dilindungi. Penyakit katarak juga bisa akibat dari seringnya mata kita terkena asap di jalan. Pengendara sepeda motor yang tidak memakai jaket ketika berkendara juga beresiko terkena masuk angin. Kondisi tubuh yang lelah akibat bekerja seharian juga akan memperparah tubuh kita terkena penyakit akibat lemahnya kekebalan tubuh dan akibatnya gampang terkena penyakit. Berkendara motor dalam waktu yang lama bisa juga membuat penyakit ambien akibat duduk dalam waktu yang lama.

Pengendara sepeda motor tampaknya harus menjaga fisik dengan baik, memakai alat-alat keselamatan standard juga diperlukan untuk mengurangi bahaya kecelakaan. Memakan makanan bergizi dan rajin olahraga dianjurkan agar stamina terjaga untuk mendapatkan tubuh yang segar ketika berkendara di pagi hari maupun sore hari.

Tuesday, June 21, 2011

Mau mengelilingi Bumi ? cukup 2 tahun bekerja dengan berkendara di Jakarta


Jabodetabek, sebuah kawasan yang sangat berkaitan erat. Jakarta adalah ibukota Indonesia sedangkan Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi adalah berperan sebagai kota pendukung yang terletak di sekeliling Jakarta. Padatnya populasi Jakarta dan mahalnya biaya hidup maupun tempat tinggal di Jakarta membuat kota-kota pendukung tersebut menjadi pilihan yang realistis.

Meskipun jaraknya tidak begitu jauh namun akibat padatnya lalu lintas yang menjadikan macet adalah sebuah pemandangan sehari-hari, jarak antara kota pendukung dengan Jakarta akan terasa sangat jauh. Jarak antara kota pendukung tersebut dengan kota Jakarta mungkin berkisar antara 30 hingga 50 km. Kebutuhan untuk menghidupi keluarga mau tak mau memaksa penduduk yang bekerja di Jakarta harus menempuh jarak tersebut baik dengan kendaraan umum maupun kendaraan pribadi.

Bagi yang tidak mau terpaku pada alat transportasi umum yang kadang-kadang tidak bisa diandalkan, kendaraan pribadi adalah pilihan utama. Bagi pengendara motor maupun mobil yang setiap hari harus pulang pergi ke Jakarta, mungkin tak akan sadar bahwa jika berkendara selama dua tahun pulang pergi akan sama dengan mengelilingi bumi yang berjarak 40.075 km (dengan asumsi sekali jalan antara 35 hingga 40.km).  Dalam sehari pulang pergi berarti kita menempuh jarak 80 km dan dalam satu tahun kita menempuh 80x365 hari = 29200km, jadi dalam dua tahun total kita menempuh  58400km. Sebuah jarak yang bahkan melebihi keliling bumi .Tengok saja pada speedometer kendaraan, jika sudah melebihi 40.075 km (keliling bumi) berarti kita sudah mengelilingi bumi sekali putaran. Jadi berapa kali anda mengelilingi bumi ? tengok speedometer dulu ya…sudah layak belum jadi penjelajah bumi ?

Monday, June 20, 2011

Presiden pilihanmu di Pemilu 2014, muka lama atau Generasi baru ?


Dunia politik di Indonesia memang selalu mendominasi pemberitaan baik di media cetak maupun media elektronik. Hampir setiap bulan selalu berganti topik yang tak habis-habis, sehingga media tak pernah kehilangan headline baik itu berita dari DPR maupun dari pemerintah. Politik memang tak akan habis dikupas, apalagi di dunia politik Indonesia di kenal tak ada kawan abadi yang ada hanya kepentingan abadi yaitu kekuasaan. 

Beberapa minggu yang lalu Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dalam sebuah kuliah umum di salah satu perguruan tinggi mengatakan bahwa beliau tidak akan mencalonkan diri lagi sebagai presiden RI pada tahun 2014 maupun mendukung pencalonan keluarga terdekatnya. Sebelumnya Presiden SBY juga diprediksi akan mendukung pencalonan Ibu Negara ani Yudhoyono maupun putranya Edhie Baskoro yang kini mulai memegang jabatan strategis di partai Demokrat, namun hal itu juga dibantah. Sebuah angin surga bagi lawan-lawan politik yang sempat miris dengan sebuah pernyataan dari orang-orang terdekatnya yang beredar isu akan mencalonkan lagi sebagai Presiden untuk ketiga kalinya.

2014 memang masih tiga tahun lagi, di tahun itu dipastikan akan pertarungan untuk memperebutkan RI-1 dipastikan akan berlangsung dengan sengit. Muka-muka lama seperti mantan presiden Megawati Soekarno Putri, Abdurizal Bakrie, Prabowo, Wiranto, Tifatul Sembiring, Sultan Hamengkubuwono dan Surya Paloh  yang masih penasaran dalam pemilu sebelumnya mungkin akan masih menjadi salah satu kandidat kuat. Generasi baru yang mungkin akan menjadi salah satu penghias dunia perpolitikan di Indonesia seperti Puan Maharani yang sudah beberapa tahun belakangan ini sepertinya di siapkan untuk menjadi pengganti Megawati Soekarno Putri. Anas Urbaningrum, politikus muda yang menjadi rising star di partai demokrat yang kini juga menjadi ketua umum partai Demokrat yang dinilai mempunyai pencitraan seperti Presiden SBY. Edhie Baskoro juga bukan tak mungkin akan mencalonkan diri sebagai salah satu kandidat meskipun Presiden SBY sempat mengeluarkan statement yang tak akan mendorong anaknya tersebut untuk mencalonkan diri, namun sekali lagi namanya juga politik.

Selain nama-nama diatas sepertinya belum ada lagi nama yang menonjol yang akan diusung oleh partai politik. Tinggal tiga tahun lagi sambil berharap ada calon lagi yang namanya muncul seperti ketika nama Presiden SBY mendadak menjadi idola dan menjadi presiden tujun tahun yang lalu agar dunia politik di Indonesia lebih beragam dan tidak melulu itu-itu saja. Presiden yang bersih, berani, adil, jujur dan bisa menjadikan rakyat Indonesia menjadi bangsa yang bermartabat bukan hanya janji-janji manis saja ketika kampanye namun sesudahnya hanaya menjadi angin lalu. Lalu siapa lagi ya kira-kira, masih kurang nih stock calon presidennya ?

Saturday, June 18, 2011

Enthung Jati, makanan lezat ketika musim penghujan di Blora


Blora, merupakan sebuah kota kabupaten yang terletak di daerah pantai utara Jawa dan merupakan daerah perbatasan antara Jawa Tengah dan Jawa Timur. Kondisi daerah ini merupakan perbukitan kapur dan masih banyak terdapat hutan yang rimbun terutama pohon jati yang menjadi salah satu produk unggulan dari kota Blora. Pohon jati tumbuh subur hampir di setiap sudut kota Blora dan menyambung ke daerah-daerah di sekitarnya seperti Bojonegoro, Cepu, Rembang dan Tuban. 

Pohon Jati sangat bernilai tinggi kayunya sehingga sering disebut sebagai kayu emas karena kayunya kuat dan mempunyai tekstrur yang sangat indah. Selain diambil kayunya, daun pohon jati juga diambil sebagai pembungkus makanan dan juga jajanan tradisional. Di awal musim penghujan di bulan november hingga desember daun pohon jati akan mulai tumbuh setelah sebelumnya dimusim kemarau menggugurkan daunnya. Disaat daun jati bersemi itulah ulat-ulat mulai merajalela memakan daun jati hingga tersisa rangka-rangka daun jati sehingga pohon jati akan nampak gundul. Namun merajalela-nya ulat yang menghabiskan daun pohon jati justru merupakan salah satu berkah dari penduduk karena ulat tersebut ketika menjadi kepompong atau disana disebut dengan enthung/ ungker biasa dijadikan makanan yang lezat. Kepompong yang berwarna coklat tua ini dan berukuran satu hingga dua sentimeter ini biasa digoreng  atau dioseng-oseng karena kaya akan protein. Rasanya pun sangat gurih dan renyah, namun terkadang makanan ini terasa gatal di lidah jika dikonsumsi dalam jumlah yang banyak, terlebih ketika mengunyah bagian kulitnya. Bagi yang belum pernah mencoba, makanan ini akan terasa sedikit aneh di lidah dan terlihat sedikit jijik namun setelah mencoba dipastikan tak akan pernah melupakan rasanya.

Untuk mencicipi makanan ini bisa kita temui di pinggir-pinggir jalan di sepanjang kota Blora ketika musim penghujan tiba. Harganya pun cukup murah yang berkisar antara Rp.20.000,- ~ 30.000,- per kilogram. Jadi jangan lewatkan jika berkunjung ke Blora jangan hanya mencari perabot dari kayu jati tapi enthung jati pun perlu dibawa sebagai oleh-oleh.

Saturday, June 11, 2011

Pijat Refleksi : Bersakit-sakit dahulu, Bersenang-senang kemudian


Pijat yang berasal dari daratan China ini fokus pada pemijatan di telapak kaki untuk menormalkan peredaran darah. Bukan hanya telapak kaki tetapi juga hingga sebatas lutut, tangan, punggung, leher dan kepala. Bagian pertama yang dipijit berturut-turut adalah telapak kaki, jari-jari kaki, kaki hingga batas lutut, tangan, punggung, leher kemudian kepala. Syaraf di telapak kaki mempunyai titik-titik yang berhubungan dengan syaraf-syaraf di bagian organ tubuh yang lainnya.

Penggemar pijat ini adalah orang-orang lanjut usia yang banyak mempunyai penyakit seperti darah tinggi, migrain, sakit pinggang, sakit punggung maupun untuk melancarkan peredaran darah. Alat pijat yang digunakan adalah sebuah kayu untuk menekan syaraf-syaraf dan jari-jari dari pemijat yang sangat kuat.

Keluhan-keluhan akan ditanyakan oleh pemijat sehingga bisa fokus bagian mana yang harus dipijat untuk melancarkan peredaran darah yang terganggu. Jerian-jeritan bahkan menjadi hal yang umum ketika seseorang direfleksi, terutama ketika dipijit untuk melancarkan bagian syaraf yang terganggu. Orang dewasa pun tak akan mampu menahan sakit dan menjerit ketika titik syarafnya ditekan dengan jari oleh pemijit. Durasi pijit yang berkisar 30 menit hingga satu jam seakan berjalan lambat ketika titik-titik darah yang tersumbat mulai dilancarkan oleh pemijit.

Sakit-nya proses pemijatan akan terbayarkan sesudah proses pemijitan, keesokan harinya ketika bangun pagi kita akan merasakan tubuh yang segar dan rileks karena mulai lancarnya aliran peredaran darah. Pijat Refleksi memerlukan beberapa kali kunjungan untuk memaksimalkan hasil dari pijitan tersebut.